Siapa sich yang ngak suka bakso? Makanan khas Indonesia ini sangat familier di lidah kita dari usia balita sampai usia embah embah. Gimana ngak familier lawong dimana-mana penjuang bakso ditemui. Ups..cukup itu aja pembahasan saya tentang bakso karena buat saya ngiler dan kita kembali ke topik tulisan ini yaitu Saya Gagal (Belum Beruntung) Mencicipi Bakso Bu Mul Ngumpakdalem Bojonegoro Yang Sangat Terkenal.
Bakso murah lezat bu mul bojonegoro
Saya Gagal Mencicipi Bakso Bu Mul Ngumpakdalem Bojonegoro Yang Sangat Terkenal Itu.
Oh iya bakso Bu Mul biasanya disebut juga bakso Tempuran. Kekecewaan ini kudapatkan dikarenakan gagalnya saya untuk mencicipi sensasi rasa bakso Bu Mul Dander Bojonegoro, saya sudah dua kali mencoba untuk mendapatkannya tetapi keduanya gagal (Ya Allah berilah kemudahan untuk mendapatkannya)
Saya Gagal Mencicipi Bakso Bu Mul Ngumpakdalem Bojonegoro Yang Sangat Terkenal Itu.
Kekecewaan pertama gagal icip bakso Bu Mul Ngumpakdalem Bojonegoro
Hari itu hari Minggu, suasana hari libur yang lumayan sendu membuat hatiku dan lidahku ingin segera mencicipi bakso itu. Niat yang mengebu itu kutularkan ke saudara ku dan alhasil merekapun tergiur dan memutuskan untuk join sama-sama. (rayuannya maut ini ceritanya)
Dan kamipun tak jadi memakai sepeda motor tapi menggunakan mobil saudara karena keponakan kecil pada ikutan. Disepanjang perjalan kami sudah membayangkan nikmatnya rasa bakso itu hehehehe.
Singkat cerita kami sudah sampai di tempat tujuan dan apa yang terjadi ……………………………………………….
……………………………………………………………………………………………………………………………………………………………….. jawabannya adalah ZONKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKKK.
Kenapa zonk? Ternyata bakso tersebut belum buka, memang sich ada penjualnya bapak-bapak tapi katanya belum bisa melayani karena waktu buka mulai jam 12.00-15.00 ( Jam saat itu menunjukkan pukul 10.00WIB) hhahahahah gila kan ini, itulah kesalahan saya yang pertama tidak mengetahui bukanya jam berapa. (cacingan dech aku).Untuk mengobati rasa lapar itu (padahal dari pagi aku sudah menahan lapar dengan tidak sarapan loh dengan tujuan agar nikmat baksonya saat ku makan benar-benar nendang) Alhasil kami makan ditempat lain tetapi masih sekitar dander.
Kekecewaan kedua gagal icip bakso Bu Mul Dander Bojonegoro
Tak sampai disitu, kami masih ingin mengobati penasaran. Saat libur pilkada kemarin saya menekatkan hati dan raga ini untuk kesana. Dengan berbekal waktu yang sudah kami kantongi segera kami berangkat jam 11.30 dari rumah, jam itu kami tentukan setelah berfikir kritis tingkat dewa dengan tujuan agar sampai disana tidak terlalu awal dan tidak terlalu akhir sehingga kami masih kebagian bakso.
Saat sampai di sana apa yang terjadi……………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………….
AAAAAAAHHHHHHHHHHHHHHHHHHHHHHHHHHHHHHH lagi-lagi zonk kedua aku dapat. Apa yang membuat zonk kedua kalinya ini?
Ternyata di warung bakso Bu Mul sudah penuh dengan lautan orang, warung yang tidak begitu lebar sudah dipenuhi orang-orang sehingga wajah penjualnya tidak terlihat yang terlihat hanyalah punggung-punggung manusia yang berjajar.
Oh now…………………..karena suasana saat itu panas tidak dimungkinkan saya harus menunggu sampai dapat giliran, alhasil kamipun kembali pulang dan lagi-lagi saya melampiaskan lapar ini yang telah kutahan sejak pagi di warung bakso sekitar Dander dan kali ini benar-benar kecewa.
Trus kapan saya harus menentukan waktu yang tepat untuk datang ke sana? Agar bisa mencicipi dengan leluasa tanpa antri yang puanjang dan lamaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa. KASIH SARAN DONG
Dari dua kali kunjungan icip-icip yang gagal itu ada beberapa faktor hal yang dapat saya simpulkan .
Mengapa Saya Gagal Mencicipinya Bakso Bu Mul Ngumpakdalem Bojonegoro Yang Sangat Terkenal Itu
1. Lokasi yang unik
bakso terkenal bu mul tempuran bojonegoro
Iya unik, karena letaknya adipinggir sawah, biasanya warung ada dipinggir jalan tapi kalau yang ini berada ditengah ( ini keren banget).
2. Tempat Mudah Di Dapat
Tak usah galau bagi Anda yang jauh rumahnya dengan tempat ini, karena lokasinya sudah ada di tag di google map ( hahahahaha keren abis, warung sekelas ini ada di google map, ngalahi warung yang modern aja, salut pokoknya)
3. Waktu yang khusus
Warung biasanya buka dengan waktu yang lumayan panjang tapi khusus warung ini hanya buka jam 12.00-15.00 sehingga antrian akan menumpuk banyak dan inilah yang membuat suasana makin rame saat jam jam kerja (tips yang keren bisa dicontoh pedagang lain agar lebih berbeda). (Ini benar-benar cara cerdas,salut untuk pemiliknya)
4. Trend Di Medsos
Ini yang membuat bakso makin heboh, karena tempat bakso ini mendapat iklan gratis dari pengunjungnya sehingga dengan cepat menyebar ke seluruh dunia persilatan (termasuk saya yang tergoda karena hasil rayuan di medsos). (ini cara cerdas kedua yang kuerennn)
5. Harga
Soal harga….. sepertinya murah. ( Kok sepertinya? Ya iyalah lawong saya belum pernah membelinya sendiri , kan dua kali ke sana gagal selalu). Tapi saya menyimpulkan harga murah disebabkan dari hasil pengamatan saya , pengunjung yang datang di sana tak jarang dari golongan kaum muda alias anak-anak sekolah (karena wajahnya imut-imut), dan tentunya uang yang dimiliki anak sekolah belum begitu banyak kecuali anaknya orang top ( jadi inget masa SMA uang aja pas-pasan untuk beli jajan hehe). Ini lah yang menyimpulkan kalau harganya bersahabat hehehe ( tapi tak jarang orang yang datang kesana juga bermobil). (Ini cara yang paling banyak peminatnya, keren)
6. Soal Rasa
Kalau soal rasa ………………………………………………(mikir keras)…………………………………………………….(tambah pusing)………………………………………………………………….
Aku ngak tahu rasanya enak atau tidak ( Ya iyalah…………….lawong saya belum pernah makan cuma ngintip aja kok, lupa ya saya gagal makan bakso itu).
Itulah sedikit ulasan saya tentang kekecewaan belum bisa mencicipi rasa bakso itu, semoga ada kesempatan untuk mencicipinya ( Misalnya ada yang ngajak kesana lagi agar tak trauma dengan kekecewaan itu atau ada yang ingin mengirimi saya baksonya hahahaha).
Intinya, jika ingin membuka suatu usaha silahkan buka usaha itu dengan konsep atau ide yang diluar kebiasaan sehingga membuat banyak yang tertarik ke sana dan contohnya adalah bakso Bu Mul ini. Semoga sukses untuk Bu Mul semoga sehat selalu, rizkinya lancar serta tak lupa teman-teman yang lainnya yang sedang membuka usaha.
LIHAT VIDIO INI, BEGITU RAMAINYA